Minggu, 05 Februari 2012

Mengatasi Televisi Rusak Gambar Buram


Kerusakan televisi memang bermacam-macam, mulai dari kerusakan ringan sampai kerusakan yang tergolong parah. Televisi gambar buram adalah salah satu kerusakan televisi yang sering terjadi kalau lagi musim hujan begini. Selain gambar tampilan berubah menjadi buram (out of focus), kerusakan lain yang sering dijumpai adalah televisi mengeluarkan bunyi.

Dari kedua jenis kerusakan diatas dapat disebabkan karena cuaca yang dingin dan suhu ruang yang lembab. Sehingga akan mempengaruhi beberapa komponen didalam televisi seperti flyback dan CRT. Mengenai kerusakan TV yang mengeluarkan bunyi, dulu sudah pernah saya tulis disini: Kerusakan Televisi Mati Mengeluarkan Bunyi Aneh.

Sekarang mari kita teruskan dengan membahas penyebab gambar buram pada pesawat televisi. Gambar buram disebabkan karena flyback sudah tidak bekerja dengan baik. Untuk mengatasinya dapat dengan membersihkan/ mencuci seluruh bagian fly back (FBT) mulai dari VR, kabel sampai semua body flyback. Kalau kerusakannya sudah parah, terpaksa flyback harus diganti dengan yang baru.

Komponen lain yang menyebabkan gambar TV buram/ blur bisa karena soket CRT yang sudah longgar atau kotor. Silahkan soket tersebut diganti dengan yang baru. Sebenarnya kerusakan TV buram seperti ini tidak jauh beda dengan kerusakan pada monitor CRT.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar